24 July 2021

Mencari Informasi Tentang Vaksinasi Covid19

"Saya dan ayah mencari informasi vasinasi pertama saya ke puskesmas kartasura menanyakan vaksinasi ternyata gak bisa terus saya nya lagi ke polsek kartasura ternyata di polsek kartasura juga gak bisa"

(Setelah dibantu perbaikan isi tulisan sama ayah)

jalan-jalan mencari vaksinasi


Saya dan ayah mencari informasi tentang vaksin covid19. Di rumah, saya, ayah dan dik rani belum divaksin. Baru Bunda yang sudah divaksin. 

Saya ingin divaksin karena setelah divaksin, saya lebih terlindungi dari virus Corona. Untuk menjaga dari serangan virus corona, saya rutin mengkonsumsi vitamin dan makan buah supaya kekebalan tubuh meningkat. Kalau sudah divaksin, saya lebih leluasa bila ingin naik kereta api, misalkan naik KA dengan tujuan ke Jember.

Pertama kali, saya dan ayah mengunjungi kantor desa Pucangan. Siapa tahu ada informasi di sana. Karena, kemaren saya melihat ada kegiatan vaksinasi di balai desa Pucangan. Ternyata, setelah sampai di balai desa, kok sepi ya. Akhirnya, saya menuju ke polsek Kartasura. Polsek ini ada di seberang jalan pasar Kartasura. 

Informasi dari Bunda yang didapatkan di sosial media bahwa kantor kepolisian, Polres dan polsek di seluruh Indonesia mengadakan vaksinasi tanpa mensyaratkan KTP tempat tinggal wilayah. Jadi, saya yang berasal dari Bondowoso bisa melakukan vaksinasi di Kartasura sini.

Dalam perjalanan ke Polsek Kartasura di jalan Solo-Jogja, kami melewati puskesmas Kartasura. Di halaman puskesmas tersebut, kami lihat banyak berjejer kursi. Mungkin saja itu deretan kursi untuk program vaksinasi. Karena penasaran, kami berhenti dan   menanyakan ke bagian informasi.

Dijelaskan oleh om yang berjaga di meja informasi bahwa program vaksinasi untuk warga desa Pucangan, tempat saya tinggal, akan menunggu surat undangan dari desa. 

Dari  puskesma Kartasura, saya menuju ke polsek Kartasura melewati tugu Kartasura. Tiba di polsek, kami parkir sepeda motor. Kondisi polsek tidak ramai. Ada seorang petugas parkir dan beberapa orang duduk di kursi.

Kamipun bertanya ke petugas parkir. Petugas parkir itu menyarankan untuk mencari informasi kepada 3 orang polisi yang sedang ngobrol sambil duduk bangku dekat deretan motor yang diparkir.
Ketiga polisi tersebut memberi informasi bahwa polsek Kartasura tidak mengadakan program vaksinasi.

Akhirnya kamipun pulang melewati pasar Kartasura dan tidak lupa membeli pepaya.
 

No comments:

Post a Comment

Naik KA Sri Tanjung Dari Solo Ke Jember

Saya dan ayah pergi ke Jember mengunakan kerata api Sri tanjung. Sebelun naik kereta api Sri Tanjung saya dan ayah melakukan tes antigen . S...